Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep dan Cara Pembuatan Brownies Kukus Super Empuk Cuma Takaran Sendok

Kue Brownies Kukus

Di Indonesia siapa sih yang tidak mengenal Kue Brownies ?? Kue Brownies merupakan salah satu dari sekian banyak kue di indonesia yang sangat lezat dan nikmat, dan tentunya banyak yang menyukainya karena memiliki kenikmatan tersendiri.

Di Indonesia kue brownies sudah di kenal sejak lama namun kue brownies itu sendiri dapat bervariasi tergantung pada si pembuat itu sendiri sesuai seleranya, tentunya kue yang satu ini banyak penggemarnya dari sabang sampai merauke.


Namun yang akan kita  bahas  kali ini adalah "Kue Brownies Kukus Super Empuk Cuma Takaran Sendok" Ala Dapur Simpel Kreatif.


Penasaran seperti apa Brownies Kukus Super Empuknya..?
Simak Resep, Bahan dan Cara Pembuatan berikut:

Bahan :

 

4    butir telur

10  sdm gula pasir

8    sdm tepung terigu

3    blok coklat batang

2    sdm coklat bubuk

1     sdm mentega

3    sdm minyak

1     sdt sp / Tbm

1/2  sdt baking powder 

1     bks vanili bubuk

Meses dan keju untuk toping


 

Cara membuat :

Tahap pertama; siapkan mangkuk, masukkan coklat batang, mentega dan minyak, lelehkan dengan cara di tim lalu sisihkan.

Tahap kedua; siapkan mangkuk besar, pecahkan telur, masukkan gula dan sp/tbm, mixer dengan kecepatan tinggi hingga kaku putih kental berjejak. Masukkan lelehan coklat yang sudah dingin, aduk secara perlahan agar adonan telur tidak turun. Ayak tepung terigu, coklat bubuk, baking powder, dan vanili agar tidak ada yang bergerindil, Aduk hingga tercampur rata.

Siapkan loyang yang sudah dioles mentega, tuang adonan brownies ke loyang, panaskan kukusan lalu kukus Brownies selama 20 - 25 menit. sudah matang angkat dan keluarkan dari loyang, olesi mentega lalu taburi meses  dan keju parut lalu sajikan.


Siap di sajikan bersama keluarga anda di rumah, dan cocok untuk di jadikan usaha sampingan bunda di rumah.

Selain Bahan dan cara pembuatan secara tertulis di atas, Dapur Simpel Kreatif juga telah menyediakan Video lengkapnya agar lebih mudah bunda pelajari di rumah.


Selamat Mencobanya Di rumah

Lihat Video selengkapnya "Pembuatan Brownies Kukus Super Empuk Cuma Takaran Sendok"
Berikut videonya:

Posting Komentar untuk "Resep dan Cara Pembuatan Brownies Kukus Super Empuk Cuma Takaran Sendok"